Tampilkan postingan dengan label Resep Nasi Lemper. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Resep Nasi Lemper. Tampilkan semua postingan
Resep Masakan Enak Nasi Lemper Isi Daging Ayam

Resep Masakan Enak Nasi Lemper Isi Daging Ayam

Resep Masakan Enak Nasi Lemper Isi Ayam ini dapat dibuat untuk dirumah sebagai hidangan pada acara - acar tertentu dan dapat juga anda buat untuk menmbal rasa kangen pada Nasi Lemper. Resep masakan yang satu ini cukup mudah untuk di buat. karena nasi lemper adalah salah satu kuliner tradisional indonesia yang sudah ada sejak beberapa tahun yang lalu. Masakan Khas pulau jawa ini juga sudah dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat indonesia. dan sekarang anda dapat menikmati dirumah anda sendiri dengan mempraktekkan Resep Masakan Enak Nasi Lemper Isi Ayam.

Resep Masakan


Resep Masakan Enak Nasi Lemper Isi Daging Ayam
Bahan-bahan:

  • 200 gram beras ketan (sebelumnya harus diolah dengan cara direndam air terlebih dahulu selama kurang lebih satu jam dan kemudian ditiriskan)
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai yang dimemarkan
  • 3/4 sendok teh garam
  • 125 milliliter air santan kelapa
  • Lembaran daun pisang yang sudah dibersihkan sebagai pembungkus lemper.


Bahan Untuk Isi:

  • 2 buah paha ayam atau bagian daging ayam lainnya sesuai dengan selera.
  • 500 milliliter air
  • 1 batang serai yang dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 3/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh Merica bubuk
  • 100 milliliter Santan kelapa
  • 1/2 sendok teh gula pasir


Bumbu Halus :

  • 6 butir Bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 3 butir kemiri yang sudah di sangria


Cara memasak resep kue lemper isi ayam:

  • Pertama adalah membuat isian dari lemper terlebih dahulu yaitu rebus ayam dengan 500 milliliter air sampai dengan matang. Sebisa mungkin rebus sampai air rebusan kaldu mencapai 250 milliliter. Setelah ayam matang, angkat ayam tersebut dan cabik-cabik daging ayam sampai berbentuk suwiran kecil-kecil.
  • Setelah itu campurkan ayam yang sudah berbentuk suwiran kecil-kecil tersebut dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Kemudian tambahkan pula bumbu lain seperti serai, merica bubuk, daun salam, garam, serta gula pasir sambil diaduk sampai dengan merata sempurna. Setelah semuanya merata, tambahkan air kaldu dan masak hingga mendidih. Sambil dimasak, sambil diberikan santan dan aduk merata sampai dengan matang.
  • Setelah bahan tersebut matang, lalu dinginkan Setelah selesai mebuat isian lemper, hal berikutnya adalah membuat bahan utama lemper yaitu beras ketan. Kukus beras ketan selama kurang lebih 20 menit atau sampai dengan matang , kemudian angkat dan diamkan.
  • Rebus santan, serai garam dan daun salam sampai dengan mendidih kemudian barulah dimasukan beras ketan dan masak sampai dengan meresap. Setelah itu angkat dan kukus selama kurang lebih 30 menit.
  • Setelah matang, pipihkan sedikit ketan dan beri isian ayam kemudian bentuk lemper sesuai dengan selera anda. setelah itu baru dibungkus dengan menggunakan daun pisang.
  • Lemper isi ayam yang maknyus ini pun siap untuk disajikan.